Ternyata ini Manfaat dari Telur Bebek untuk Kecantikan

manfaat telur bebek untuk kosmetik
telur bebek source: google image

Ternyata ini Manfaat dari Telur Bebek untuk Kecantikan

Telur bebek biasanya hanya menjadi santapan bagi kita, terutama bagi pecinta martabak telur bebek merupakan syarat untuk membuat martabak dengan rasa yang enak dan yummy. Namun tahukah anda bahwa dibalik sekedar untuk disantap, ternyata telur bebek memiliki banyak manfaat untuk dijadikan kosmetik alami.

Mari kita simak infonya berikut ini..

Mengapa telur bebek begitu bermanfaat?

Telur atau telor bebek memiliki banyak sekali kandungan prothew atau protein hewani yang telah banyak dibuktikan oleh para peneliti, tidak sedikit dari pakar gizi yang mengatakan bahwa telur bebek memiliki kandungan vitamin dan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh kita. Biasanya telur bebek dimanfaatkan oleh kaum adam untuk meningkatkan metabolisme dan vitalitas mereka, namun disini kita akan membahas bagaimana manfaatnya telur bebek bagi kamu hawa yang ingin tampil cantik alami.

1. Untuk menjaga kesehatan mata
Mata yang cantik dan sehat merupakan dambaan kita semua, khususnya bagi Anda yang bekerja dikantor dan selalu menggunakan komputer / laptop tentunya membuat mata menjadi cepat lelah dan terlihat tidak sehat. Sehingga membuat wajah kita terlihat lesu dan tidak bersemangat.
"Pepatah mengatakan bahwa mata adalah jendela dari kondisi seseorang"

Telur bebek mengandung vitamin A yang sangat banyak sehingga dapat membantu menjaga kesehatan mata, menurut hasil penelitian dalam 1 butir telur bebek menandung vitamin A sebesar 472 IU yang merupakan asupan standar vitamin A untuk setiap hari. Tanpa mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin A lainnya, Vitamin dari telur bebek ini sudah mencukupi kebutuhan kamu.
Baca Juga : Ternyata begini caranya membuat Telur Palsu, Wajib baca dan share!

2. Menangkal radikal bebas & Menguatkan sistem imun tubuh

Bagi Anda yang biasa hidup didaerah perkotaan tentunya sering bersentuhan oleh radikal bebas, Radikal bebas ialah partikel atom yang telah rusak akibat pemecahan homolitik sehingga menjadi tidak stabil. Radikal bebas akan membentuk radikal baru melalui tubuh manusia dengan antibodi lemah untuk menyeimbangkan spinnya. Zat yang dapat menjadi pemicu radikal bebas biasanya terdapat pada makanan, asap polusi kendaraan dan lain sebagainya. 

Dampak negatif yang disebabkan oleh radikal bebas biasanya akan bersifat kronis atau terjadi dalam waktu beberapa tahun kemudian tergantung dari akumulisi radikal bebas pada tubuh seseorang. Salah satu contoh penyakit yang disebabkan oleh radikal bebas ialah serangan jantung, kanker, lemah ginjal dan katarak. Oleh sebab itu diperlukan antioksidan untuk menangkal radikal bebas memasuki tubuh kita.

Dengan mengkonsumsi 1 butir telur ayam, kamu dapat meningkatkan sistem imun serta dapat memperkuat kesehatan gigi dan tulang kamu. Selain itu manfaat antioksidan didalamnya juga dapat membantu membuang radikal bebas yang terdapat didalam tubuh.

3. Mengandung Vitamin E yang Bermanfaat untuk Kulit
 
Kulit kita membutuhkan vitamin E untuk dapat menutrisi kulit, dalam setiap 1 butir telur bebek mengandung 0.9 miligram vitamin E yang dapat membantu memenuhi 3 persen dari kebutuhan vitamin E setiap hari pada tubuh yang telah disarankan oleh pakar kesehatan.

Vitamin E juga mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk membantu tubuh dalam menangkal radikal bebas. Selain itu vitamin E juga dapat membantu untuk melancarkan pencernaan sehingga tubuh dapat dengan mudah menyerap nutrisi dan vitamin yang terdapat dalam makanan. Apabila imun tubuh kita bagus, maka penyakit tidak akan mudah menyerang tubuh kita.

4. Meningkatkan produksi hormon dalam tubuh
Dalam 1 butir telur bebek mengandung banyak mineral dan zat besi, seperti yang telah kita ketahui bahwa zat besi dan mineral juga diperlukan oleh tubuh agar dapat memproduksi sel darah merah. Sel darah merah bermanfaat untuk membawa oksigen dan nutrisi keseluruh tubuh. Selain itu didalam telur bebek juga mengandung selenium. Selenium bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta dapat membantu untuk memproduksi hormo tiroid.

 

Telur Bebek Untuk Kecantikan

Inilah manfaat telur bebek untuk kecantikan yang telah ditunggu-tunggu.. Simak tips nya dan Anda bisa mempraktekkannya dirumah..

1. Mencerahkan kulit wajah
Kandungan dalam kulit telur bebek dengan tekstur yang lebih pekat dibandingkan telur ayam, dapat membantu Anda untuk mengangkat sel kulit mati. Biasanya kita menggunakan masker lumpur untuk mengangkat sel kulit mati. Tanpa masker lumpur kamu juga bisa membuat kulit halus dan mengangkat sel kulit yang telah mati tanpa menyebabkan iritasi pada kulit

Simak caranya berikut ini :
  • Ambil 1 butir telur bebek, kemudian pecahkan dan ambil putih telurnya
  • Tuangkan kedalam mangkuk kecil lalu oleskan hingga merata dengan menggunakan kuas pada wajah
  • Setelah kering kurang lebih 30 menit, bersihkan wajah dengan menggunakan air hangat dan handuk bersih
  • Anda bisa melakukannya setelah pulang bekerja atau saat mau tidur.

Manfaat pada putih telur bebek dapat membantu mencerahkan wajah 3 kali lebih cepat dari collagen ataupun masker wajah lainnya. Sehingga kulit wajah Anda akan tampak cerah alami tanpa perlu khawatir iritasi akibat penggunaan kosmetik berbahaya.

2. Membantu menghilangkan jerawat dan bekasnya

Sebelum adanya kosmetik seperti sekarang ini, para orang tua kita dahulu tentunya memiliki masalah wajah seperti jerawat serta flek hitam diwajah. Lalu bagaimanakah cara mereka menghilangkan jerawat dan flek hitam secara alami? Masker wajah dengan menggunakan putih kulit telur dapat memberikan manfaat yang besar, mudah diaplikasikan, dan hasil didapat sangat memuaskan. Tak hanya jerawat dan flek hitam saja, Anda juga bisa menghilangkan masalah komedo dengan menggunakan putih telur bebek ini.

Yang perlu Anda ketahui adalah bagaimana caranya mengetahui kualitas dari telur bebek itu sendiri, begini tipsnya untuk mendapatkan telur bebek yang berkualitas :
  1. Tidak terdapat retakan pada cangkangnya
  2. Goyangkan telur tersebut dan dengarkan suaranya. Telur bebek yang bagus, tidak mengeluarkan suara pada saat digoyangkan.
Lalu bagaimana caranya telur bebek dapat membantu menghilangkan jerawat beserta kawan-kawannya?
  • Siapkan 1 butir telur bebek yang telah diambil putih telurnya saja
  • Kocok putih telur tersebut dengan menggunakan sendok hingga berbuih
  • Campurkan putih telur dengan menggunakan perasan air jeruk lemon secara merata
  • Oleskan campuran tadi dengan menggunakan kuas pada wajah
  • Diamkan selama 15 menit hingga kering
  • Bersihkan wajah dengan menggunakan handuk yang telah dibasahi dengan air hangat
  • Lakukan secara rutin minimal 2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal

3. Membuat mata menjadi sehat dan indah
Dalam telur bebek mengandung karotenoid yang sangat bermanfaat untuk kesehatan mata, Anda bisa mengkonsumsi kuning telur bebek secara teratur untuk memenuhi kebutuhan karotenoid pada mata. Karotenoid merupaka pigmen organik yang berasal dari tumbuhan dan organisme lainnya seperti alga. Jadi Anda tidak perlu repot lagi mencari alga untuk memenuhi kebutuhan karotenoid untuk mata Anda.

4. Melembabkan dan merawat rambut 
Rambut yang ideal ialah rambut yang lembut dan lembab, biasanya kita menggunakan kondisioner untuk membantu menjaga kelembaban rambut. Anda bisa menggunakan kuning telur bebek dan alpukat sebagai pengganti kondisioner alami bagi rambut.

Begini caranya memanfaatkan telur bebek untuk merawat rambut:
  • Ambil 2 buah kuning telur bebek yang telah dipisakan putih telurnya, putih telur bebek bisa Anda manfaat untuk tips pertama dan kedua. Jadi jangan dibuang ya..
  • Campurkan kuning telur dengan alpukat yang telah diblender
  • Aduk hingga merata hingga menjadi seperti masker
  • Oleskan pada rambut hingga merata sambil dipijat agar dapat menyerap kedalam pori kepala
  • Diamkan hingga kering kurang lebih 15 menit lalu bersihkan rambut dengan air bersih

5. Memberikan kelembaban pada kulit wajah
Sama seperti halnya tips diatas, manfaat lain dari telur bebek adalah untuk memberikan kelembaban pada kulit wajah yang kering dan juga membantu mengontrol minyak berlebih pada wajah. Bagi Anda yang sudah melakukan tips pertama dan kedua, tentunya sudah bisa mendapatkan manfaat  yang kelima ini.

Suka dengan artikel ini? Silakan share atau bagikan melalui tombol dibawah ini, infokan juga teman dan sahabat Anda. Apabila ada tips lainnya, silakan berikan komentar pada kolom dibawah ini.

Komentar kamu?

0 Response to "Ternyata ini Manfaat dari Telur Bebek untuk Kecantikan"

Posting Komentar

Mohon berkomentar dengan sopan dan tidak spam ya :)